7/10/2014

5 Manfaat Sehat Buah Salak yang Perlu untuk Diketahui

Salak adalah tanaman asli Indonesia yang memiliki nama latin Salacca salak, termasuk jenis pohon palem dari keluarga Arecaceae. Sementara dalam bahasa inggris buah salak disebut Snake Fruit, artinya buah ular. Dinamai snake fruit sebab kulit buahnya sangat mirip dengan sisik ular.
5 Manfaat Sehat Buah Salak yang Perlu untuk Diketahui
5 Manfaat Sehat Buah Salak yang Perlu untuk Diketahui
Selain bisa langsung dimakan, buah salak juga dapat dijadikan manisan, asinan, dikalengkan, bahkan dikemas menjadi keripik salak. Biasanya salak yang muda digunakan sebagai bahan rujak. Sementara umbut salak pun dapat dimakan seperti halnya umbut pohon kelapa. Saat ini, salak telah dibudidayakan di Indonesia Malaysia dan Thailand. Tak sampai disitu saja, sebab salak juga telah diperkenalkan ke Filipina, Papua Nugini, Queensland dan bahkan ke Fiji.

Sebetulnya, hanya sedikit orang yang tahu bahwa buah salak juga memiliki beragam manfaat untuk kesehatan dan menyembuhkan beberapa jenis penyakit. Berikut ini beberapa manfaat menggemparkan dari buah salak yang patut anda ketahui diantaranya: 

1. Menjaga kesehatan mata
Buah salak ternyata mengandung betakaroten, yang sangat baik untuk memelihara kesehatan mata. Kandungan betakaroten yang terdapat dalam 100 gram salak lebih kurang 5,5 kali lebih banyak dibanding buah mangga, dan 3 kali lebih banyak dari jambu biji serta 5 kali dari semangka merah.

2. Meningkatkan kecerdasan otak
Selain itu, salak juga dapat meningkatkan kinerja otak sebab kandungan pottasium dan pektin yang terdapat didalamnya. Pottasium dimanfaatkan oleh sistem saraf otonom, yang merupakan pengendali detak jantung, meningkatkan fungsi otak, dan meningkatkan fungsi fisiologi lainnya.

3. Mengobati diare
Hanya dengan mengkonsumsi 20 gram buah salak segar yang masih muda dapat mengurangi penyakit diare. Selain alami, salak dapat dijadikan sebagai cemilan sehat.

4. Asupan gizi bagi ibu hamil
Untuk pertumbuhan dan perkembangan janin yang dikandungnya, ibu hamil sangat membutuhkan asupan gizi yang seimbang. Sementara dalam buah salak telah memenuhi standar komposisi gizi dalam buah. Jadi buah salak sangat baik untuk ibu hamil, asalkan tidak membuang kulit arinya.

5. Membantu program diet
Kandungan zat gizi dan fitonutrien yang terdapat di dalam buah salak memang sangat berpotensi untuk membantu program diet. Pasalnya, di dalam buah salak terdapat vitamin C sebanyak 2 mg, tanin dan juga serat. Sebagaimana yang kita tau bahwa serat dapat memberikan rasa kenyang lebih lama karena memerlukan waktu yang cukup lama untuk diserap oleh usus.

Selain buahnya, ternyata kulit salak juga mempunyai khasiat untuk mengobati serta menurunkan penyakit gula darah atau diabetes kering. Selain itu, kulit salak juga berfungsi sebagai obat untuk menstabilkan tekanan darah, sehingga tekanan darah yang tinggi akan menjadi rendah.

Jadi kesimpulannya, apabila mengkonsumsi buah salak terlalu banyak dalam sehari maka akan berdampak sembelit atau susah buang air besar. Sebaiknya konsumsi buah salak dengan cara yang benar yaitu sehari antara 4 hingga 5 buah saja. Pada saat memakan buah salak, banyak orang mengelupas atau membersihkan kulit ari salak. 

Sebetulnya hal tersebut salah, sebab pada kulit arinya ini ternyata memiliki serat yang sangat tinggi. Oleh karenanya, jika anda mengkonsumsi buah salak, sebaiknya jangan membuang kulit arinya. Well, banyak juga ya manfaat mengkonsumsi buah salak yang dapat kita peroleh. Sudahkah Anda mengkonsumsi buah salah hari ini?

No comments:

Post a Comment